beranda

Selasa, 02 April 2013

Dera Idol Menangis Saat Ikut Rafting


dera idol Dera Idol Menangis Saat Ikut Rafting
dera idol
Dua kontestan Indonesian Idol 2012, Dera dan Febri, melepas penat usai menjalani kompetisi nyanyi itu. Mereka berdua mengikuti rafting di kawasan Bogor, Jawa Barat, Sabtu (14/7/2012).  Sayangnya Dera idol tak punya keberanian, dan menangis saat untuk melakukannya.
Awalnya, nyali Dera ciut melihat derasnya air sungai. Tapi, ia dikuatkan untuk tetap ikut, oleh Febri dan para peserta lain kegiatan arung jeram dengan perahu karet itu. “Aku beraniin aja tadi, awalnya takut sih,” kata Dera ketika rafting selesai.
Meski mengaku berani, ternyata Dera masih ketakutan ketika berada dalam perahu yang meluncur di atas arus sungai. Ia malah sampai berteriak dan menangis. “Di turunan pertama ada dam, dia nangis, curam banget sih turunannya. Aku juga takut. Dia nangis dan teriak, ‘Mama’,” cerita Febri meledek.
Hal tersebut tak berlangsung lama. Dera menjadi terbiasa. Pastinya, mengarungi sungai sepanjang delapan kilometer itu menjadi pengalaman seru dan berharga bagi mereka. “Ya, mengalahkan ketakutan sendiri. Pastinya seru lah. Penginnya sih sama kontestan Idol yang lainnya, mudah-mudahan terwujud nanti,” harap Febri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar